Naavagreen Open House - Marlina

Naavagreen Open House

18.00

Hello. i'm excited to be back! Finally writing in this blog again after a really busy month! Fiuh! Sebulan terakhir rasanya jiwa dan raga remuk redam. Banyak sekali pekerjaan yang harus diselesaikan di sela-sela kewajiban saya sebagai seorang Ibu tentu bukanlah hal yang mudah. Tapi seneng banget kalau saya bisa punya kesempatan untuk 'me time' sebentar. Benar-benar lepas dari pekerjaan dan anak sehari aja. Terdengar egois sih memang, tapi saya rasa seorang ibu sekaligus working-mom butuh yang namanya penyegaran pikiran biar mood tetap bagus dan stamina selalu fit.

Sebenarnya ada banyak cara 'me time' yang biasa saya lakukan, seperti nongkrong atau nonton film sama suami sampai melakukan perawatan diri. Tapi kalau lagi nggak ada waktu, saya lebih suka bertemu dengan teman atau sahabat. Ya meskipun cuma sekedar makan siang bareng tapi rasanya seneng kalau ada temen yang bisa diajak ngobrol dan saling bertukar pikiran. Saya emang tipe wanita yang lebih suka bertemu langsung ketimbang berinteraksi dengan mereka di media sosial. Rasanya lebih puas dan seneng aja kalau bisa ngobrol bahkan curhat sama teman sambil bertatap muka, ya nggak?

Marlina

Dan seneng banget hari Kamis (11/10) lalu, saya bisa bertemu dengan teman-teman blogger dan selebgram Yogyakarta lewat acara Naavagreen Open House yang diadakan di Naavagreen Cendrawasih. Kalau biasanya kita cuma berkomunikasi lewat media sosial Instagram, di acara ini kita jadi makin deket dan bisa nambah teman baru lagi. Biasanya kalau nggak ada event untuk blogger seperti ini, kita pasti sulit untuk bertemu karena punya kesibukan yang berbeda. Ya nggak?

Nggak cuma bisa ketemuan sama teman-teman blogger di Yogya, di acara Naavagren Open House, saya dan teman-teman lain juga dapat pengetahuan tentang pentingnya merawat wajah dan perawatan apa yang cocok dilakukan untuk mengatasi masalah kulit masing-masing. Penjelasan lengkap mengenai masalah kulit dan perawatan wajah disampaikan oleh dr. Andy Prasetya selaku GM Operasional Naavagreen dan dr. Sri Gitalia.

Naavagreen
Sesi sharing bersama dr. Andy dan dr. Gita dipandu oleh Tulus selaku MC Naavagreen Open House.

Acara berlangsung selama 4 jam dan seru banget! Baru mulai aja udah dibikin ketawa sama tingkah laku teman-teman blogger dan selebgram saat acara dipandu oleh MC kenamaan dari Yogya, Tulus Anggawijaya. Meski udah capek ketawa di awal acara, saya tetap semangat untuk mengikuti acara selanjutnya yakni sesi sharing bersama dr. Andy dan dr. Gita. Ya meski sudah menjadi seorang Ibu, wawasan seputar kecantikan kulit tetap perlu saya asah. Wawasan jadi nggak bisa berkembang kalau saya nggak memberi ruang untuk belajar dan aktualisasi diri. Apalagi sekarang dunia kecantikan makin pesat pertumbuhannya. Banyak informasi dan tren baru yang terus bermunculan, jadi saya harus update dong. Ya paling nggak sekadar tahu aja tentang kesehatan kulit sendiri.

Buktinya waktu dr. Andy cerita tentang masalah kulit seperti kulit kusam dan jerawat, saya baru tahu kalau ternyata ada banyak penyebabnya dan sering saya lakukan. Timbulnya gangguan pada kulit bisa disebabkan karena kurang tidur, jarang berolahraga bahkan nggak pernah, stres, kurang minum, pola makan yang nggak sehat, merokok, polutan, dan paparan sinar matahari. Saya langsung tertohok mendengar penjelasan dokter Andy, ternyata masalah pada kulit yang sering saya alami timbul ya karena ulah saya sendiri. Jadi ya buat menghindarinya sebisa mungkin harus melakukan hal yang sebaliknya, istirahat yang cukup, mulai berolahraga, nggak stres, banyak minum, pola makan yang sehat.

Nah, selain melakukan hal di atas, dokter Gita menambahkan penting juga untuk melakukan perawatan wajah. Di Naavagreen, ada salah satu perawatan kulit wajah yang bisa dilakukan yakni Naavagreen Natural Skin Facial. Perawatan ini berfungsi untuk relaksasi, meningkatkan peredaran darah kulit, mengencangkan kulit wajah jadi kulit wajah bisa kelihatan lebih halus dan cerah. Buat saya yang lagi menyusui dan teman-teman yang mungkin sedang hamil, nggak usah khawatir kalau  mau melakukan Natural Skin Facial di Naavagreen, aman kok, karena perawatan ini menggunakan bahan-bahan alami.

Setelah mendengarkan penjelasan dari dokter Andy dan dokter Gita, saya dan teman-teman blogger langsung disuguhi oleh demo makeup oleh Eva Laurina, makeup artist dari Yogyakarta. Menggunakan produk-produk kosmetik dari Naavagreen Cosmetics, Eva memberikan tutorial bagaimana membuat riasan wajah natural di siang hari menjadi riasan elegan untuk acara malam hari.

Naavagreen Cosmetics
Demo Makeup menggunakan produk kosmetik dari Naavagreen Cosmetics.

Usai acara demo makeup sampai pada acara yang saya tunggu, yaitu clinic tour. Saya dan teman-teman blogger serta selebgram diajak untuk berkeliling ruang perawatan yang ada di Naavagreen Cendrawasih. Tak hanya bisa menyaksikan langsung tempat perawatan yang nyaman dan fasilitas yang maksimal, kami juga dikenalkan dengan varian masker terbaru untuk perawatan Natural Skin Facial. Varian maskernya apa aja? Ada masker tea tree untuk wajah berjerawat, licore untuk mencerahkan, japan knot untuk kulit sensitif, red alga untuk peremajaan kulit, dan detox untuk menghilangkan blachead.

Naavagreen
Ruang perawatan di Naavagreen Cendrawasih yang nyaman dan didukung oleh fasilitas terbaik.


Naavagreen

Naavagreen

Naavagreen
Dua contoh varian masker terbaru untuk perawatan Natural Skin Facial, red alga (kiri) dan tea tree (kanan).

By the way, masker jadi salah satu tahap facial yang saya suka selain pijatan, karena ketika pakai masker, wajah jadi terasa lebih tenang setelah 'disakiti' sama comedone extractor, alat berbentuk besi panjang yang biasa digunakan untuk menarik komedo dan jerawat. Kalau kamu biasanya paling suka tahap apa pas lagi facial?

Naavagreen
Model sedang mencoba Blue Bio Light Therapy (kiri) dan Tulus sedang mencoba perawatan Skin Tightening Therapy (kanan) yang dilakukan langsung oleh dr. Gita.
Selain melihat varian masker terbaru untuk perawatan Natural Skin Facial, saya dan teman-teman juga dikenalkan dengan new treatment lainnya yang dimiliki Naavagreen. Beruntungnya ada dua orang dari kami yang bisa merasakan langsung perawatan di Naavagreen dengan mencoba Skin Tightening Therapy dan Red & Blue Bio Light Therapy. Skin Tightening Therapy merupakan perawatan kulit wajah yang berfungsi untuk mengencangkan kulit dan mengurangi garis-garis halus, merangsang pembentukan kolagen, serta bisa untuk memperbaiki kontur wajah dengan cara menghilangkan lemak di wajah seperti pipi dan area dagu (double chin). Sementara Red & Blue Bio Light Therapy merupakan perawatan wajah dengan menggunakan cahaya/bio light red dan blue yang berfungsi untuk menyegarkan dan mencerahkan kulit wajah, menjaga kelenturan wajah dan kekenyalan kulit, serta untuk mempercepat proses penyembuhan jerawat.


Setelah melihat wajah teman-teman yang baru selesai perawatan, saya bisa menyaksikan langsung hasilnya dan jadi makin kepengen untuk merasakan sendiri manfaatnya di kulit wajah saya. Tunggu ya postingan selanjutnya karena saya juga bakal perawatan wajah di Naavagreen minggu ini. Yeay!

Jogja Bloggirls
Bersama teman-teman blogger dan selebgram Yogya.

Well, acara Naavagreen Open House yang saya ikuti benar-benar seru dan menyenangkan. Saya yang lama nggak perawatan jadi makin pengen untuk mencoba perawatan kulit wajah di Naavagreen. Maklum, selama hamil, saya memang memutuskan untuk tidak menjalani perawatan wajah seperti facial. Sekarang sudah melahirkan, jadi mari merawat wajah kembali!

Terima kasih sudah membaca dan sampai ketemu di Naavagren!



You Might Also Like

0 comments

BRILIO.NET

LATEST VIDEOS

Perempuan Punya Karya

Perempuan Punya Karya